Dua Galaksi Bertabrakan

galaksi-tabrakan
Gambar observasi radio gelombang listrik nirkabel dan sinar X galaksi 3C442A. Credit : X-ray : NASA/CXC/Univ.of Bristol/Worral et al ; Radio : NRAO/AUI/NSF.
Menurut astronom, bahwa sebagian besar di pusat galaksi terdapat lubang hitam. Massa lubang-lubang hitam ini mungkin lebih besar jutaan atau bahkan miliaran kali lipat dibanding massa Matahari, dengan ekstrem kuatnya mereka mempengaruhi galaksi dan lingkungannya. Salah satu bentuk pengaruhnya adalah menyemburkan arus partikel kuat yang ber-energi tinggi. Dalam pengamatan radio nirkabel, arus-arus semburan ini memperlihatkan citra gelombang listrik nirkabel yang bersinar, mereka menggerakkan dengan kekuatan yang dahsyat lapisan panas yang membungkus galaksi, lapisan panas itu memancarkan sinar-X.
Namun, ketika astronom mengamati galaksi 3C442A dengan Very Large Array dari NSF (Yayasan Ilmun Pengetahuan Nasional AS) dan teleskop sinar-X Chandra milik NASA, malah mendapati zat panas di pusat galaksi (warna biru dalam gambar) mendorong gas gelombang panjang radio yang bersinar. Pinggir dalam struktur gas gelombang panjang radio sangat tajam dan cekung, struktur ini sangat cocok dengan hasil pengamatan sinar X, artinya gas sinar-X menyingkirkan gas gelombang panjang radio   yang dipancarkan. Ini adalah bukti yang dapat dipercaya atas fenomena perubahan kedua peranan gas yang diperoleh para astonom untuk pertama kalinya.
Astronom mendapati, bahwa di sekitar daerah pusat galaksi 3C442A terdapat dua galaksi. Setelah kedua galaksi ini saling bertabrakan, kini berada dalam proses tabrakan yang kedua. Astronom memperkirakan, aktivitas tidak wajar lubang hitam di galaksi tersebut mungkin berhubungan dengan proses tabrakan galaksi. (Sumber Zhengjian-net)*
Copyright 2011 Madeincopas - Editor Theme MadeincopaS - Editor premium onthespot